Ketika memasuki usia 30-an, masalah kulit yang kerap dialami tidak hanya keriput dan garis-garis halus, tetapi perubahan pada kulit akan lebih terlihat. Biasanya, ketika memasuki usia 30-an, kulit kita akan lebih kering dan iritasi dari sebelumnya. Tidak hanya itu, bisa jadi kulit akan lebih kusam dan tidak lagi cerah. Sebelum hal tersebut terjadi, sebaiknya tinggalkan kebiasaan berikut ini yang bisa membuat kulit jadi lebih kusam. Apa saja itu?
1. Melewatkan Memakai Sunscreen
Salah satu cara paling ampuh untuk mencegah keriput, kendor, dan bintik-bintik di wajah adalah dengan memakai sunscreen. Pilih sunscreen minimal SPF 30 dan gunakan satu sendok makan penuh atau setara dengan dua ruas jari penuh. Yuk, jangan sampai terlupakan memakai sunscreen, ya!
2. Tidak Rutin Melakukan Eksfoliasi
Eksfoliasi juga merupakan hal yang penting untuk mencegah kulit jadi kusam. Anda perlu rutin melakukan eksfoliasi, baik dengan memakai scrub atau eksfoliating toner, setidakanya dua kali dalam seminggu. Jadinya, sel-sel kulit mati bisa terangkat dan dapat digantikan dengan sel-sel baru yang lebih sehat.
3. Mencuci Wajah Terlalu Sering
Aturan mencuci wajah setiap hari memang perlu dilakukan. Namun, hindari mencuci wajah terlalu sering. Anda hanya perlu mencuci wajah dua kali sehari, bila terlalu sering justru bisa menghilangkan minyak alami dan membuat kulit lebih rentan terhadap polutan. Jadi, kalau ingin kulit lebih sering, kurang mencuci wajah dengan sabun terlalu sering, ya!
4. Kurang Asupan Nutrisi
Apa yang kita makan setiap hari juga bisa memengaruhi kesehatan kulit. Nah, biasanya, kulit kusam disebabkan karena kurangnya asupan makanan yang mengandung kaya nutrisi, seperti sayur dan buah-buahan. Untuk itu, kalau ingin punya kulit sehat, kita perlu mengurangi makanan junk food dan beralih pada makanan yang lebih sehat.
5. Mandi dengan Air Hangat Terlalu Lama
Mandi dengan memakai air hangat memang bisa memberikan ketenangan dan relaksasi. Namun, kalau terlalu lama, justru bisa membuat kulit jadi kusam dan kering. Untuk itu, hindari mandi dengan suhu air yang terlalu panas dan dalam waktu yang terlalu lama.
6. Melewatkan Perawatan di Bagian Leher dan Dada
Melansir dari Glamour, kebiasaan yang bikin kulit kusam salah satunya adalah mengabaikan perawatan kulit di area leher dan dada. “Area ini hampir selalu terbuka, tetapi jarang menerima tingkat hidrasi dan perlindungan matahari yang sama seperti wajah. Padahal kulit di daerah tersebut lebih halus dan rentan,” ujar dokter kulit di Los Angeles Howard Fein. Cara mengatasinya adalah lakukan perawatan wajah dengan memakai serum, tabir surya, serta eksfoliasi di bagian leher dan dada.
7. Tidur dengan Makeup Belum Dibersihkan
Kebiasaan tidur malam tanpa membersihkan wajah dan makeup justru bisa membahayakan kesehatan kulit wajah. Kebiasaan ini bisa membuat pori-pori tersumbat dengan kotoran yang menempel di wajah. Inilah yang membaut kulit jerawatan, terlihat kusam, dan bisa menimbulkan penuaan dini. Jadi, sebelum tidur pastikan wajah sudah benar-benar bersih, ya!
8. Tidak Tidur Secara Teratur dan Berkualitas
“Kurang tidur bisa menyebabkan stres, yang bisa memperburuk semua kondisi kulit, termasuk jerawat, eksim, dan psoriasis,” kata Karyn Grossman, seorang dokter kulit di Santa Monica dan New York City. Menurutnya, tidur adalah waktu terbaik untuk memperbaiki kerusakan kulit dari hari ke hari sehingga kulit tidak kusam. Kalau kita kurang tidur, justru bisa memperlambat pergantian sel dan membuat kulit jadi lebih pucat. Yuk, pastikan kita punya waktu tidur yang cukup dan berkualitas.